Melihat Karakter Orang dari Bentuk Dagu dan Rahang

Loading...
Loading...
Bahasa Wajah - Melihat karakter atau sifat seseorang dari bentuk dagu dan rahang bisa juga di terapkan dalam kehidupan sehari-hari, namun terkadang kita salah dalam menilai, karena memang tidak mudah, namun tidak terlalu sulit juga sebenarnya. Sebagai makhluk sosial, manusia memang selalu berhubungan dengan manusia lainya, dan secara tidak sadar terkadang kita menilai seseorang dari tampang atau wajah mereka. terutama saat berbicara dan bertatap muka dengan orang lain.

Ada yang mengatakan, bahwa wajah adalah salah satu bagian tubuh manusia yang paling sering diiperhatikan, hal pertama yang kita lihat dari orang lain adalah wajahnya, bener ga sob? Untuk itu tidak ada salahnya jika sedikit belajar mengenali sifat dan karakter seseorang dari bahasa wajah mereka.

Ilmu atau seni membaca wajah (bahasa wajah), sebenarnya sudah ada semenjak jaman dahulu, mulai dari zaman Romawi kuni, Tiongkok Kuno dan juga Yunani kuno, Nama yang diberikan untuk ilmu membaca wajah adalah Fisiognomi. Adalah Aristoteles, salah satu tokoh yang pertama mempelajari Fisiognomi, dan menyusunnya secara sistematis. Dalam penelitiannya Aristoteles mempelajari berbagai sifat manusia dengan melihat ciri dari wajah, anggota badan, warna rambut, dan juga suara.

Pembahasan mengenai sifat dan karakter seseorang dengan melihat bahasa wajah mereka ternyata telah menarik perhatian banyak orang, seperti yang diungkapkan oleh salah satu penulis buku Dwi Sunar Prasetyo dalam bukunya yang berjudul Membaca Wajah Orang. Disitu di ungkapkan bahwa untuk melihat karakter atau sifat seseorang dari bahasa wajah mereka bisa dilihat dari bentuk mata, warna mata, bentuk alis, bentuk telinga, bentuk hidung, bentuk wajah, bentuk dahi, bentuk dagu, bentuk rahang, bentuk mulut atau bibir, dan beberapa faktor lainya.

Karakter dan sifat orang dari bentuk dagu dan rahang, kepribadian manusia dilihat dari bentuk dagu, type dan jenis dagu, bahasa wajah dari dagu seseorang, gambaran sifat dari bentuk rahang, membaca kelakuan orang dr bentuk dagu, ilmu membaca wajah, ilmu bahasa wajah, fisiognomi, watak orang dari dagu, rahang, dagu belah, dagu lancip, dagu lurus
Salah satu contoh bentuk Dagu Belah


Pada artikel sebelumnya kami telah membahas mengenai Sifat Orang dari Bentuk Bibir, Warna dan Ketebalannya, nah pada kesempatan kali ini bahasawajah.blogspot.com akan mengupas bagian wajah lainnya yaitu Dagu dan rahang. Lebih tepatnya ialah Melihat karakter seseorang dari bentuk dagu dan rahang. Seperti apakah pembahasannya? langsung saja simak dibawah ini:

Karakter dan Sifat Seseorang dari Bentuk Dagu dan Rahang


Ada beberapa bentuk dagu yang akan kita kupas disini, mulai bentuk dagu lancip (menyerupai huruf v), dagu belah, dagu datar dan lebar, dagu yang agak mundur, dagu bertingkat, dagu yang menonjol keluar, dagu bulat, dagu panjang. Selain dagu, rahang juga dapat di jadikan acuan untuk membaca bahasa wajah seseorang. Untuk bentuk atau type rahang ada beberapa, antara lain rahang yang besar, rahang yang runcing dan rahang yang tidak simetris.

1. Dagu Belah

Dagu belah sering juga di sebut dengan dagu W (karena mirip dengan bentuk huruf w), seseorang dengan pembawaan dagu belah dipercaya memiliki daya seks yang tinggi, penuh gairah dan selalu bersemangat menjalani hidupnya.

Pemilik dagu belah (dagu w), terkenal lihai dalam menarik perhatian lawan jenis mereka, namun dibalik kepiawaiannya, si dagu belah juga memiliki kekurangan yaitu suka mementingkan dirinya sendiri (egois), ia juga suka menyebunyikan perasaannya.

2. Dagu Rangkap atau Bertingkat

Yang dimaksud dengan dagu rangkap adalah bentuk dagu seolah-olah terlihat seperti bertingkat, biasanya rangkap 2, umum ditemukan pada seseorang yang memiliki tubuh gemuk, namun pada orang dengan tubuh biasa, bentuk dagu rangkap juga dapat terlihat jelas.

Pemilik dagu rangkap digambarkan sebagai seseorang yang memiliki banyak keberuntungan, baik dari segi keuangan maupun dalam bidang yang lain, Si dagu rangkap juga mempunyai sifat murah hati dan gemar membantu orang lain, pandai memimpin dan juga populer diantara teman-temannya.

3. Dagu Persegi

Bentuk dagu persegi pada seseorang menggambarkan kedisiplinan dan ketekunan pemiliknya, si dagu persegi merupakan karakter orang yang teliti dan dan tepat waktu, dalam kehidupan sosial, pemilik dagu persegi sangat menyukai kegiatan berorganisasi.

Namun karena kedisiplinannya tersebut membuat si dagu persegi terlihat kaku dan kurang flexible saat berhubungan dengan orang lain.

4. Dagu Lancip

Karakter dari dagu lancip adalah berkemauan keras, pemilik dagu lancip adalah tipe orang yang suka bekerja keras demi mencapai tujuannya. Ketepatan dan kecepatannya dalam mengambil keputusan dan tindakan membuat si dagu lancip menjadi panutan rekan-rekannya.

Salah satu kelemahan dari karakter dagu lancip adalah, kurangnya kontrol diri, karena mengejar keinginannya.

5. Dagu yang Menonjol Keluar

Sifat dari pemilik dagu yang menonjol keluar digambarkan sebagai seseorang yang keras kepala, sedikit egois dan mau menang sendiri. Namun disisi lain, ada sifat gigih dari pemilik dagu ini.

6. Dagu yang Mundur Kebelakang

Pemikir dan rasional, begitulah gambaran karakter dari pemilik dagu ini, ia senantiasa mengedepankan logika dalam menjalani kehidupannya. Sifat lain dari dagu mundur adalah hangat dan bersahabat, ia suka menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekatnya.

7. Dagu yang Rendah (pendek)

Dagu rendah menggambarkan karakter seorang yang tidak konsisten, plin-plan dan sering berubah pikiran serta ragu-ragu. Jangan berikan tanggung jawab yang besar pada si dagu rendah, bila sobat tidak ingin merasa kecewa.

8. Dagu Bulat 

Sifat dan karakter pemilik dagu bulat digambarkan sebagai seseorang yang lembut hatinya, menjunjung tinggi kejujuran serta menjaga persahabatan. Pemilik dagu bulat adalah tipe orang yang sensitif dalam hal perasaan, itu sebabnya jika pemilik dagu ini adalah seorang wanita, maka dia akan mudah menangis.

Karakter dan sifat orang dari bentuk dagu dan rahang, kepribadian manusia dilihat dari bentuk dagu, type dan jenis dagu, bahasa wajah dari dagu seseorang, gambaran sifat dari bentuk rahang, membaca kelakuan orang dr bentuk dagu, ilmu membaca wajah, ilmu bahasa wajah, fisiognomi, watak orang dari dagu, rahang, dagu belah, dagu lancip, dagu lurus
Beberapa Contoh Gambar Bentuk Dagu


Dagu bulat juga suka berbagi, ia merasa bahagia jika dapat berbagi dengan orang lain. baik dalam hal keuangan maupun sekedar berbagi cerita.

9. Rahang yang Besar

Pemilik rahang besar di percaya memiliki sifat gigih, tipe pekerja keras dan tak kenal menyerah sebelum mencapai tujuannya. Dari segi kesehatan, pemilik rahang besar juga di bekali daya tahan tubuh yang kuat. Kalau sobat bahasawajah.blogspot.com perhatikan, dalam film-film kartun atau pun animasi, para tokoh yang kuat digambarkan memiliki rahang yang besar.

10. Rahang yang Runcing

Pemalu dan sedikit pendiam, itulah karakter yang cocok untuk jenis rahang yang satu ini, namun dibalik sikap pemalunya pemilik rahang runcing terpendam banyak bakat, baik dalam hal seni maupun bakat yang lain. Rahang runcing juga tipe orang yang lembut dan tidak menyukai kekerasan.

11. Rahang yang Tidak Simetris

Gambaran karakter dari pemilik rahang yang tidak simetris adalah ia cenderung keras terhadap dirinya sendiri, mematok standar yang tinggi dalam kehidupannya. Bahkan pada tingkat yang ekstrim pemilik rahang ini lebih suka menyalahkan diri sendiri daripada menyalahkan orang lain. walau pun mungkin sebenarnya, bukan mutlak kesalahannya.

Itulah sedikit ulasan cara melihat karakter orang dari bentuk dagu dan rahang, ulasan diatas hanyalah gambaran kecil dari sifat dan karakter seseorang, karena masih banyak faktor lain dari bahasa wajah yang juga harus diperhatikan sebelum kita menilai seseorang. Namun setidaknya dengan mempelajari bentuk dagu dan rahang, kita bisa mendapat sedikit gambaran mengenai sifat bawaan dari pemiliknya.

Pada pertemuan berikutnya kita akan membahas mengenai bahasa wajah yang lain, seperti bentuk dagi, telinga, mata, dan bentuk wajah. Semoga artikel yang singkat ini dapat menambah informasi bagi sobat pembaca semuanya.
Loading...

0 Response to "Melihat Karakter Orang dari Bentuk Dagu dan Rahang"

Jangan ragu untuk Berkomentar, ayo kasih pendapat Sobat mengenai artikel kami ini, kami akan sangat senang bila sobat pembaca berkenan memberi coretan di sini.