6 Kepribadian Orang dari Cara Memakai Kacamata

Loading...
Loading...
Bahasa Wajah - Kacamata bagi sebagian orang adalah salah satu aksesoris wajah yang digunakan untuk memberikan kesan tertentu, namun ada juga orang yang memang menggunakan kaca mata sebagai kebutuhan, misalkan untuk orang yang menderita ganngguan mata, seperti mata minus atau gangguan mata lainnya yang memang membutuhkan kaca mata sebagai alat penunjang.

Disadari atau tidak ternyata gerak-gerik orang saat memakai kacamata bisa dijadikan acuan untuk menebak sifat atau kepribadian orangnya loh sob, mungkin sobat pernah melihat orang yang sering menggigit ujung frame kacamata saat hendak berbicara dengan orang lain, ada juga yang suka meletakkan kacamata di ujung hidung dan sesekali melihat keatas tanpa melepas kacamatanya. Nah gerak-gerik seperti inilah yang akan kita bahas disini.

Kepribadian atau Pikiran Seseorang dari Cara Memakai Kacamata

6 Kepribadian Orang dari Cara Memakai Kacamata, watak, sifat, karakter, orang, wanita, pria, dari cara menggunakan kacamata, cara pakai kacamata, mata, hidung, telinga

1. Melihat dari Atas Kacamata

Orang yang memakai kacamata dan ketika berbicara dengan orang lain ia melihat dari atas kacamata ini menggambarkan bahwa orang tersebut memiliki kepribadian superior, ia merasa bahwa dirinya berkuasa atau lebih hebat dari orang lain.

Kepribadian yang lainnya adalah ia terlalu percaya diri, alias over PD. Orang-orang dengan gaya berkacamata ini umum ditemukan pada pimpinan-pimpinan perusahaan saat mereka sedang meeting dengan bawahanya, atau situasi lain yang didalamnya ia memegang peranan puncak.

2. Meletakkan Kacamata Diatas Kepala

Pernah melihat seseorang yang sering meletakkan kacamata diatas kepalanya? Gaya berkacamata yang satu ini mencerminkan watak orang yang tenang, dan cukup penyabar.

Ia mempunyai kecenderungan untuk menjadi pimpinan atau pemimpin, peletakan kacamata di atas kepala seringkali juga dilakukan oleh mereka yang ingin terlihat trendy, terutama saat penggunaan kacamata sebagai aksesoris wajah saja.

3. Meletakkan Kacamata Diujung Hidung

Seseorang yang memiliki kebiasaan meletakkan kacamata di ujung hidung dan melihat dari atas bingkai kacamata (frame) adalah tipe orang yang mempunyai watak suka mengeluh, bahkan pada hal-hal kecil yang dianggap sepele.

4. Melepas Kacamata Sebelum Berbicara

Gaya yang satu ini mungkin sering sobat temui, orang yang meletakkan kacamata sebelum berbicara menunjukkan bahwa dia tertarik dengan pembicaraan yang sedang terjadi, dan berusaha memusatkan perhatiannya pada tema pembicaraan.

Orang dengan gaya ini adalah tipe orang yang menghargai orang lain, ia juga sopan dalam setiap gerak-geriknya. Bila saat pembiacaraan berlangsung, dan dia sesekali meliihat kebawah, ini menunjukakan bahwa dirinya sedang berusaha berfikir keras atas apa yang sedang dibicarakan.


5. Menggigit Ujung Frame

Seseorang yang berkacamata dan sering terlihat menggigit ujung frame (bagian ujung kacamata yang biasanya dikaitkan di telinga), menunjukkan orang tersebut sedang memikirkan sesuatu yang mendalam.

Namun bisa juga itu adalah bentuk kontrol diri untuk mencegah amarahnya meluap, atau kecemasan yang berlebihan terhadap sesuatu hal.

6. Sering Memegang (membenarkan letak) Kacamata

Ada beberapa orang yang secara terus menerus memegang atau membenarkan letak kacamatanya, ini menunjukkan bahwa orang tersebut butuh kasih sayang, hehee..

Orang-orang dengan gaya pemakaian kacamata seperti ini biasanya sifatnya agak tertutup, dan kurang pandai dalam pergaulan.

Itulah 6 Gaya Memakai Kacamata dan Kepribadian Orangnya, sobat bisa membaca cara melihat sifat orang dari ciri lain yang ada wajah mereka, seperti sifat orang dari bentuk dagu, bentuk bibir, bentuk alis, warna kulit wajah, bentuk telinga, dan bentuk-bentuk lainnya. Oya sob, bantu share ya, ke temen-temen yang lain. Terima kasih.
Loading...

0 Response to "6 Kepribadian Orang dari Cara Memakai Kacamata"

Jangan ragu untuk Berkomentar, ayo kasih pendapat Sobat mengenai artikel kami ini, kami akan sangat senang bila sobat pembaca berkenan memberi coretan di sini.