Rahasia Lekukan Diatas Bibir yang Jarang Orang Tahu

Loading...
Loading...
Bahasa Wajah - Pernah memperhatikan lekukan di atas bibir seseorang? Tahu ga sob, ternyata lekukan yang terletak diantara bibir dan hidung seseorang mempunyai arti tersendiri, konon tanda di wajah ini dapat mencerminkan keberuntungan, atau lebih tepatnya kekayaan seseorang. Wow, sampai segitunya min? mungkin sobat pembaca bahasawajah.blogspot.com ada yang bertanya seperti itu ya? hehee.. slow sob, apa yang akan kami bahas di sini hanyalah bersifat ramalan, dan yang namanya ramalan tentu saja terkadang bisa salah juga. Namun kalau sobat sudah terlanjur mampir ke blog ini, dan penasaran dengan artikel kami tentang Ciri Wajah Orang Kaya dari lekukan diatas bibir mereka, maka ga ada salahnya kalau menyempatkan diri beberapa saat untuk membaca artikel ini.

Kalau kita perhatikan wajah kita, ada lekukan atau garis yang terletak di antara bibir atas dan hidung, lebih tepatnya diatas bibir bagian atas dan di bawah hidung. Lekukan ini disebut  Philtrum atau Filtrum, Hingga detik ini dunia ilmu pengetahuan, juga masih belum dapat mendefinisikan apa fungsi sebenarnya dari lekukan diatas bibir ini. Kaum Yunani kuno bahkan menyebut bahwa bagian wajah ini merupakan bagian yang paling "misterius" dari tubuh manusia. Nah kali ini kita akan melihat lekukan diatas bibir seseorang dari sudut pandang yang berbeda, yup, kita akan menyingkap "rahasia" tersembunyi dari lekukan yang terdapat diantara bibir atas dan hidung dan hubungannya dengan kekayaan atau rejeki pemiliknya.

Rahasia Lekukan Diatas Bibir dan Kekayaan Pemiliknya


Ada beberapa jenis atau tipe dari lekukan yang terletak diantara bibir atas dan hidung seseorang ini, antara lain, panjang atau pendeknya garis lekukan, menonjol atau tidaknya lekukan, terdapatnya tahi lalat atau bekas luka di lekukan dan satunya lagi dilihat dari bulu halus yang tumbuh di lekukan tersebut. Nah untuk lebih jelasnya simak ulasan dibawah ini:


1. Garis yang Pendek

Dalam hal keuangan atau kekayaan, orang dengan ciri lekukan diatas bibir memiliki garis pendek adalah tipe orang mudah mendapatkan pekerjaan. Ia mempunyai pekerjaan yang stabil dan tidak mengalami kesulitan dalam hal keuangan.

ramalan, rahasia, tebakan, menebak, lekukan diatas bibir, dibawah hidung, philtrum, filtrum, dan kekayaan seseorang, keberuntungan, peruntungan, rejeki pekerjaan seseorang, bentuk, model lekukan diatas bibir, Rahasia Lekukan Diatas Bibir yang Jarang Orang Tahu

Alangkah lebih baik bila pemiliki garis pendek ini membiasakan diri untuk menabung. sisi lain orang ini adalah pandanganya yang baik tentang uang, ia tahu bahwa uang bukanlah segalanya makanya orang ini tidak terlalu mempedulikan banyaknya uang yang ia miliki.

2. Lekukan dengan Garis yang Panjang

Garis yang panjang menandakan bahwa pemiliknya adalah orang yang cukup beruntung dalam hal keuangan, namun ia harus berusaha keras untuk mewujudkannya.

Jika pemiliknya orang yang tekun dan pekerja keras, peluang untuk menjadi kaya terbuka lebar untuknya.

3. Menonjol

Lekukan yang tampak menonjol menunjukkan orang yang pandai menangkap peluang, ia bisa menjalankan lebih dari satu bidang usaha. Pemiliki lekukan diatas bibir menonjol juga orang yang memiliki kesehatan yang cukup bagus.

Jika terus berusaha, dan memanfaatkan peluang, sukses akan tercapai di kemudian hari nanti. Mungkin butuh waktu yang cukup lama, tapi jika tekun, keinginannya bakal terwujud.

4. Terdapat Tahi Lalat atau Bekas Luka

Jika di lekukkan tersebut ada tahi lalat atau bekas luka, di percaya adalah orang yang kurang baik dalam hal keuangan. Meski pun memiliki, tapi tak terlalu banyak, alias agak sulit untuk menjadi kaya raya.

ramalan, rahasia, tebakan, menebak, lekukan diatas bibir, dibawah hidung, philtrum, filtrum, dan kekayaan seseorang, keberuntungan, peruntungan, rejeki pekerjaan seseorang, bentuk, model lekukan diatas bibir, Rahasia Lekukan Diatas Bibir yang Jarang Orang Tahu
Gambar Bentuk atau Jenis Lekukan Diatas Bibir (Philtrum/filtrum) Manusia

Namun konon, orang dengan tipe lekukan ini, akan sering mendapat bantuan dari orang lain, bentuk bantuan yang datang tidak selalu bersifat materi, bisa juga berupa nasehat, atau jalan keluar yang baik untuk masalah yang sedang di hadapinya.

5. Terdapat / di Tumbuhi Rambut

Orang yang memiliki lekukan antara bibir dan hidung dengan tipe ini adalah orang yang cukup beruntung, ia mungkin bekerja pada orang lain, namun di posisi yang memiliki gaji cukup tinggi.

Orang ini juga tergolong orang yang cukup beruntung, namun, sayangnya agak boros, jadi harus pandai-pandai mengatur keuangan supaya uangnya tidak terbuang untuk hal-hal yang tidak perlu.

Demikian ulasan kami mengenai Rahasia Lekukan Diatas Bibir dan Ramalan Keuangan / Kekayaan Seseorang, dan kami kembali mengingatkan bahwa ini hanyalah ramalan, sobat boleh mempercayainya atau menganggap ini sekedar mitos saja. Karena sesungguhnya rejeki adalah rahasia Sang Pencipta.

Semoga artikel singkat ini dapat menambah informasi sobat pembaca, kesempatan berikutnya kami akan mengupas bahasa wajah yang lain dan hubungannya dengan karakter atau kepribadian seseorang, tunggu artikel kami berikutnya ya sob. dan terima kasih sudah mengunjungi blog ini.

Loading...

0 Response to "Rahasia Lekukan Diatas Bibir yang Jarang Orang Tahu"

Jangan ragu untuk Berkomentar, ayo kasih pendapat Sobat mengenai artikel kami ini, kami akan sangat senang bila sobat pembaca berkenan memberi coretan di sini.